Sumbawa

Dukung Program Jumat Bersih, Pemdes dan Warga Desa Kalimango Kolaborasi Gotong Royong Bersih Lingkungan

Alas Sumbawa, anugerah-media.com

Pemerintah Desa (Pemdes) dan warga Desa Kalimango Kecamatan Alas , Kabupaten Sumbawa, melakukan kegiatan Jumat Bersih untuk membersihkan lingkungan dan puing puing bekas bangunan Postu kesehatan yang baru di bangun di depan Kantor Kepah Desa Kalimango, Jumat (31/10/2025).

Kades Kalimango Hery Darfan,SP melalui rilisnya ke anugerah-mefia.com mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda rutin yang bertujuan untuk menjaga kebersihan, keasrian, dan kenyamanan lingkungan desa. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar aparat desa dan masyarakat, serta memperkuat kolaborasi dalam menjaga lingkungan yang sejalan dengan program ” jumat bersih “ Pemerintah Kabupaten Sumbawa.



“Hari ini pemerintah desa Kalimango beserta BPD, RT dan linmas ,serta elemen masyarakat melakukan kegiatan Jumat Bersih.dengan bergotong royong membersihkan lingkungan yang biasa dilakukan pada hari Jumat tujuannya adalah untuk menciptakan lingkungan yang bersih” Ujar Kepala Desa Kalimango yang kerap di Hery.



Hery menambahkan,Kegiatan ini juga merupakan bentuk dukungan dan respon positif Pemerintah Desa Kalimango terhadap Program Inovatif Bupati Sumbawa.  Sebagai upaya menumbuhkan kepedulian seluruh lapisan masyarakat terhadap pentingnya hidup bersih, sehat,dan nyaman melalui pelestarian lingkungan.

“Kegiatan ini merupakan bentuk respon positif Pemerintah Desa  dan warga Desa Kalimango terhadap program” jumat bersih ” kegiatan jumat bersih ini disambut antusias masyarakat. Kegiatan ini bukan hanya sekedar membersihkan lingkungan, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antara perangkat desa dengan warga, serta menumbuhkan rasa kepedulian terhadap lingkungan sekitar,” pungkas Hery Darfan,SP.(AM/LI) 

Tinggalkan Balasan