Dilepas Wabup Ansori, Semarak Karnaval Budaya HUT ke-67 Kabupaten Sumbawa
Sumbawa Besar, anugerah-media.com
Karnaval Budaya dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Kabupaten Sumbawa, yang digelar pada Minggu, 18 Januari 2026 resmi dilepas Wakil Bupati Sumbawa Drs H.Mohamad Ansori.
Kegiatan tersebut mengambil titik start di Makodim 1607 Sumbawa dan diikuti oleh berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD), komunitas budaya, serta elemen masyarakat. Hadir pula mendampingi Wabup, Sekda Sumbawa, Dandim 1607 Sumbawa, Kapolres, Waka 1 DPRD, Kepala OPD, Ketua Tim Penggerak PKK dan Ketua GOW Kabupaten Sumbawa.
Karnaval budaya ini menampilkan beragam tema adat dan tradisi khas Sumbawa, di antaranya Basetamat, Pangantan Nginring, Batendung Tuntang, Pasaji Sedekah Ponan, serta Ete Ai Kadewa hingga ragam pertunjukan dari berbagai etnis di Sumbawa yang mencerminkan kekayaan budaya dan nilai-nilai kearifan lokal yang masih terjaga hingga kini.
Wabup Ansori dalam sambutannya menegaskan bahwa karnaval budaya bukan sekadar perayaan seremonial, melainkan wujud persatuan dan kebhinekaan masyarakat Sumbawa.
Semua OPD, komunitas, berbagai bahasa dan kesenian berkumpul pada pagi hari ini. Kita ingin menunjukkan bahwa Sumbawa adalah bagian dari NKRI, dan NKRI adalah harga mati, tukasnya.
“Kegiatan ini menjadi momentum untuk menegaskan eksistensi Kabupaten Sumbawa sebagai daerah yang menjunjung tinggi persatuan, gotong royong, kerukunan, serta keberagaman adat, budaya, dan suku. Peringatan HUT ke-67 ini juga merupakan tahun pertama pelaksanaan visi dan misi pemerintahan daerah saat ini dengan tagline “Sumbawa Unggul”, yang menjadi fondasi menuju Sumbawa Maju dan Sejahtera,” tegas Wabup Ansori.
Dijelaskan, Sumbawa Unggul berarti unggul sumber daya manusianya dan unggul sumber daya alamnya. Ini menjadi dasar untuk melangkah menuju Sumbawa Maju dan pada akhirnya Sumbawa Sejahtera.
Wabup Ansori juga menyinggung berbagai gerakan awal yang telah dilakukan pemerintah daerah, seperti penanaman pohon, penghijauan, gerakan kebersihan, kedisiplinan, serta semangat kerja, sebagai langkah nyata membangun karakter dan kualitas masyarakat Sumbawa.
Wabup Ansori turut mengapresiasi logo peringatan HUT ke-67 Kabupaten Sumbawa yang dinilainya merepresentasikan kekuatan dan semangat lompatan besar menuju kemajuan daerah.
“Logo ini menunjukkan kekuatan dan semangat melompat tinggi untuk membangun Sumbawa yang unggul dan sejahtera,” ujarnya.
Akhir sambutannya, Wabup Ansori menyampaikan terima kasih kepada panitia, seluruh OPD, serta masyarakat yang telah berpartisipasi, seraya mengajak seluruh elemen untuk terus berbuat dan melayani demi kemajuan daerah.
“Mari kita tunjukkan bahwa miniatur Indonesia ada di Sumbawa,” pungkasnya.(AM/*)
